Cara Ampuh Mengatasi Gagal Login Email di Aplikasi CUiT

Gagal Login di Aplikasi CUiT

Dunia sosial media di era globalisasi kini kian menjadi semakin modern dan beragam jenisnya. Tentu saja hal ini membuat para kaum millennial menjadi tertarik dan selalu ingin mencoba aplikasi-aplikasi baru yang bermunculan tersebut, namun kerap muncul masalah ketika kita ingin mencoba suatu aplikasi salah satunya yaitu gagal untuk login atau mendaftarkan alamat email.

Kegagalan yang tejadi ini sering kali disebabkan oleh masalah human error dan juga sistem baru yang masih belum optimal. Salah satu contoh nya yaitu platform CUiT ini. Saat ini CUiT masih tergolong aplikasi baru dan sedang dalam tahap early access yang mana menyebabkan banyak kemunculan bug atau error ketika banyak pengakses masuk.

Solusi Mengatasi Gagal Login di Aplikasi CUiT

Masalah kegagalan ketika ingin login atau mendaftar email pada suatu aplikasi ini bisa disebabkan oleh banyak faktor, namun kamu tidak perlu risau sobat! berikut akan kami berikan beberapa tips ampuh untuk mengatasi problem tersebut, check it out!

1. Cek selalu koneksi internet kamu

Aplikasi CUiT merupakan platform sosial media yang membutuhkan koneksi internet dan kuota, sehingga langkah awal yang perlu dilakukan yaitu memastikan bahwa perangkat kamu memiliki koneksi internet yang stabil. Masalah gagal login ini bisa saja terjadi akibat tidak tersambungnya jaringan internet di HP kamu.

Kemudian pastikan juga bahwa kamu memiliki paket internet atau kuota. Jenis-jenis operator juga perlu kamu perhatikan lho, terdapat beberapa operator yang memiliki jangkauan koneksi internet kurang baik pada suatu lokasi tertentu sehingga membuat aplikasi tersebut sukar untuk menyambung ke server.

2. Selalu teliti ketika memasukkan data email

Bukan tidak mungkin kegagalan login disebabkan oleh masalah seperti typo atau salah ketik ketika memasukkan data email, sehingga selalu cek ulang kembali ketika kamu sudah mengisikan email dan password tersebut ya sobat!

3. Gunakan alamat email yang valid

Di era digital ini banyak masyarakat yang menginginkan banyak keuntungan salah satunya dengan cara menggunakan banyak email sementara untuk mendapatkan uang pada suatu aplikasi.

Contohnya pada aplikasi CUiT ini yang mana menyediakan fitur monetisasi sehingga setiap pengguna dapat menukarkan poin yang didapatkan menjadi uang. Namun penggunaan email sementara tersebut lebih baik kalian hindari ya! karena bisa saja menyebabkan kita gagal login atau mendaftarkan akun email di aplikasi ini.

4. Bersihkan Cache Aplikasi di HP

File cache ini dapat menjadi penyebab penyimpanan penuh dan membuat aplikasi menjadi lebih lambat. File cache yang sudah banyak menumpuk akan membuat kinerja telepon genggam kita semakin buruk.

Silahkan bersihkan HP kamu dari file cache aplikasi yang terinstal di HP untuk membuat kinerja aplikasi menjadi lebih lancar. Berikut cara singkat membersihkan file cache pada Android:

  • Buka menu pengaturan > pengaturan aplikasi > pilih CUiT > klik Hapus Cache.

5. Update atau install ulang aplikasi

Cara ini merupakan langkah terakhir apabila keempat cara diatas masih belum dapat mengatasi permasalahan gagal login email. Selain itu kamu juga perlu sabar menunggu update baru yang diberikan pihak developer baik untuk menambahkan fitur maupun untuk mengatasi bug tertentu.

Cukup mudah bukan cara-cara untuk mengatasi permasalahan gagal login email yang telah disebutkan pada pembahasan diatas tadi, jangan malas untuk mencoba, ya!

 

Cara Ampuh Mengatasi Gagal Login Email di Aplikasi CUiT

You May Also Like

About the Author: Kanal Pengetahuan

Kanal Pengetahuan merupakan media diseminasi (dissemination) yaitu penyebaran informasi dan pengetahuan kepada publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *