Mengenal Rantai Kapal untuk Jangkar

Rantai Kapal untuk Jangkar

Salah satu alat yang wajib ada di atas sebuah kapal adalah jangkar. Jangkar (anchor) merupakan alat labuh yang mempunyai bentuk dan berat khusus yang akan diturunkan ke dalam air sampai dasar dengan bantuan rantai atau tali. Ketika jangkar diturunkan, maka pergerakan kapal menjadi terbatas sehingga kapal tidak bergerak dan tetap dalam posisinya. Oleh karena itu dibutuhkan rantai kapal untuk jangkar sesuai dengan ukuran dari kapal tersebut.

Jangkar Kapal

Pada kapal yang memiliki DWT (dead weight tonnage) atauTonase bobot mati di atas 250 DWT, jangkar utama (Bower Anchor) diletakan pada posisi kiri dan kanan haluan kapal. Jangkar utama digunakan pada saat berlabuh di daerah labuh (Anchorage area).

Pada jangkar kiri dan kanan haluan, harus memiliki berat yang sama dan diatur sesuai dengan ketentuan klasifikasi. Pada kapal pelayaran besar biasanya juga dilengkapi dengan jangkar cadangan, jangkar cadangan ini berfungsi apabila salah satu jangkar utama hilang maka jangkar cadangan tersebut berfungsi sebagai pengganti jangkar utama yang hilang. Ukuran berat dan bentuk serta rantai kapal laut untuk jangkar cadangan harus disesuaikan dengan jangkar utama.

Pada kapal pelayaran besar (Ocean Going Ship) ukuran tertentu pada umumnya dilengkapi dengan satu buah jangkar arus (Stream Anchor). Jangkar arus ini berfungsi untuk membantu jangkar haluan atau jangkar utama pada saat berlabuh pada daerah yang memiliki arus yang sangat kuat dan untuk menahan posisi kapal di bagian buritan agar posisi kapal tidak berubah. Jangkar arus ini diletakkan pada buritan kapal dan memiliki berat minimum kurang sepertiga berat jangkar utama. Namun, pada kapal – kapal yang memiliki ukuran besar, berat jangkar arus dan berat jangkar utama sama.

Selain itu ada beberapa jenis jangkar kapal lainnya, antara lain:

Kedges Anchor, jangkar cemat ini berfungsi pada saat kapal kandas di dasar yang berpasir. Berat dari jangkar cemat ini yaitu setengah berat dari jangkar arus. Namun, pada kapal-kapal yang memiliki ukuran besar, berat jangkar arus dan berat jangkar utama sama.

Stockless Anchor, jangkar ini banyak digunakan pada kapal – kapal yang memiliki ukuran besar dan jenis jangkar ini memiliki tiang jangkar yang dapat bergerak.

Danforth Stock Anchor, sangat efektif untuk digunakan karena jenis jangkar ini memiliki daya cengkram lebih baik dibandingkan dengan jangkar Stockless Anchor. Pada umumnya jangkar dengan jenis Danforth Stock Anchor banyak digunakan pada kapal – kapal khusus dengan ukuran panjang kapal yaitu 100 ft.

Mushroom Anchor, jangkar ini digunakan untuk kapal-kapal yang beroperasi pada daerah sungai atau daerah perairan yang memiliki dasar yang berlumpur. Bentuk dari jangkar ini menyerupai mangkuk sehingga jenis jangkar ini saat bekerja dengan sempurna pada daerah yang berlumpur.

Rantai Kapal untuk Jangkar

Ukuran dan panjang rantai kapal laut mungkin bisa saja berbeda antara satu dengan yang lain untuk digunakan sebagai tali/rantai kapal. Sebagian besar produsen menunjukkan bahwa rasio 6:1 sangat ideal. Mereka setuju bahwa lebih baik untuk memperpanjang beberapa meter dari rantai daripada kurang. Namun rasio 6:1 ini tidak selalu dapat dipenuhi. Ketika berada di sebuah teluk kecil yang penuh dengan perahu, mungkin hanya dibutuhkan 2:1, 3:1, atau 4:1, karena tidak memiliki banyak ruang untuk ayunan kapal.

Namun dari semua rantai jangkar merupakan rantai yang terdiri atas potongan–potongan antara satu segel (shackle) dengan segel lainnya, dimana setiap potongan memiliki standar panjang masing-masing satu fathom. Dimana satu fathom setara dengan 25 m, jumlah panjang rantai jangkar yang besar berkisar antara 240-330 fathom (440-550m).

Susunan mata rantai dalam satu fathom terdiri dari segel penghubung (connecting shackle), mata rantai ujung (end link), mata rantai besar (large link), ordinary link dan sejenisnya sampai kembali ke mata rantai besar, mata rantai ujung dan terakhir segel penghubung.

Sedangkan susunan rantai jangkar pada bagian fore runner adalah jangkar, segel jangkar, mata rantai ujung, mata rantai besar, kili-kili (swifel), mata rantai biasa dan seterusnya, kemudian diakhiri dengan mata rantai besar, mata rantai ujung dan segel penghubung.

Mata rantai kapal ada yang dilengkapi dengan stut dan tanpa stut yaitu untuk mata rantai biasa dan mata rantai ujung dilengkapi dengan stut sedang mata rantai besar tanpa stut. Fungsi dari stut adalah untuk menjaga lebar mata rantai agar tidak berubah saat ada tarikan.

Pada rantai jangkar harus mendapatkan perawatan khusus agar rantai jangkar terpakai dengan merata. Maka dari itu, perlu diadakan pemindahan rantai jangkar secara bergantian. Kurang lebih seperti penjelasan dibawah ini:

  1. Pada segel rantai kapal pertama dilakukan pemindahan menjadi segel yang terakhir, kemudian segel rantai kedua menjadi segel rantai pertama dan disusul segel rantai jangkar ketiga menjadi segel rantai kedua.
  2. Setelah satu tahun, kapal naik dok yang kedua kalinya, lalu diadakan pertukaran rantai jangkar lagi yaitu pada rantai jangkar ketiga menjadi segel yang pertama dan segel rantai kedua menjadi segel rantai jangkar yang terakhir.
  3. Jika kapal mempunyai jumlah rantai jangkar 10 segel maka kapal naik dok yang ke 10 kalinya, rantai jangkar telah merata dipindahkan yang pada akhirnya segel pertama dipindahkan ke segel terakhir akan kembali lagi pada posisi awalnya yaitu segel yang pertama.

Penutup

Jangkar merupakan salah satu alat wajib yang ada di atas kapal mengingat fungsinya sebagai alat untuk menahan kapal supaya tidak bergerak dan tetap dalam posisinya. Pada umumnya gerakan kapal diakibatkan oleh adanya: dorongan akibat arus air di bagian bawah garis air kapal atau sarat kapal, dorongan angin terhadap bagian kapal di atas garis air, dorongan akibat adanya pergerakan pitching dan rolling karena gelombang air laut.

Jangkar digerakkan menggunakan mesin windlass yang dirangkaikan dengan rantai kapal untuk jangkar yang pergerakannya naik dan turun. Selain jangkar, biasanya juga dilengkapi dengan tali tambat agar kapal benar-benar tidak berubah posisi.

Untuk mendapatkan rantai kapal yang berkualitas untuk jangkar, dapat diperoleh di PT. Anugrah Sukses Marine yang menjual berbagai alat-alat dan perlengkapan kapal dengan harga terjangkau, seperti jangkar, wire rope, rantai, dan aksesoris untuk perkapalan lainnya di situs www.asmarines.com.

 

Mengenal Rantai Kapal untuk Jangkar

You May Also Like

About the Author: Kanal Pengetahuan

Kanal Pengetahuan merupakan media diseminasi (dissemination) yaitu penyebaran informasi dan pengetahuan kepada publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *