Ciri-Ciri Darah Rendah yang Wajib Kamu Ketahui!

ciri-ciri Darah Rendah

Darah rendah atau yang biasa disebut dengan hipotensi adalah kondisi dimana seseorang memiliki tekanan darah dibawah tekanan darah orang normal, yaitu sekitar 90/60 mmHg dan 120/80 mmHg.

Dengan kondisi tekanan darah rendah tersebut pun menyebabkan gangguan penyaluran oksigen, nutrisi dan mineral yang penting dan dibutuhkan oleh organ organ di dalam tubuh.

Ciri-Ciri Darah Rendah

Untuk mempermudah mendiagnosis mandiri seorang mengalami darah rendah kamu dapat mengetahui ciri ciri nya sendiri sebagai mana yang dilansir pada halodoc.com

1. Pusing atau sakit kepala

Pusing atau sakit kepala

Salah satu ciri utama seseorang mengalami darah rendah atau hipotensi yaitu pusing atau sakit kepala, hal ini disebabkan karena otak mengalami deficit oksigen yang di dibawa melalui darah menuju otak.

Hal tersebut menyebabkan pusing kepala atau bahkan pada kasus yang ekstrem pengidap darah rendah dapat pingsan.

2. Mual

mual

Tak hanya merasa pusing dan lemas, banyak  pengidap darah rendah juga mengalami mual sebagai akibat dari darah rendah. Pada beberapa kasus gejala ini dapat menyerang berulang kali hingga menyebabkan penderita sulit untuk berdiri.

Hal ini terjadi karena tidak cukupnya energi yang dibawa darah menuju otak, organ-organ dalam tubuh hingga kulit.

3. Penglihatan Kabur

Penglihatan Kabur

Ciri seorang yang mengalami hipotensi yang ketiga adalah hilangnya pandangan secara berkala hingga menjadi kabur, hal ini disebabkan karena rasa pusing dan mual yang berlebih.

Pandangan yang kabur juga dialami ketika ada pergerakan yang mendadak dari penderita hipotensi seperti dari duduk lalu berdiri tiba tiba.

4. Wajah Pucat dan merasa lemas

Wajah Pucat dan merasa lemas

Ketika kepala merasa pusing, otomatis wajah dapat berubah menjadi pucat dan tubuh menjadi lemas. Orang yang mengalami gejala ini biasanya disertai dengan suhu tubuh rendah dan denyut nadi lemah dan tidak stabil.

Itulah beberapa gejala  darah rendah atau hipotensi yang biasa  terjadi pada seseorang. Hal-hal di atas dapat muncul sewaktu-waktu apabila kamu mejalani pola hidup yang tidak sehat seperti, kurang tidur, kurang istirahat, hingga haid berlebihan.

Segera hubungi dokter jika anda mengalai suatau gejala berlebihan demi mengantisipasi kesehatan anda.

Baca juga artikel artikel kesehatan lain demi mencari tahu terkait kesehatan di indozone.id, ya.

 

Ciri-Ciri Darah Rendah yang Wajib Kamu Ketahui!

You May Also Like

About the Author: Kanal Pengetahuan

Kanal Pengetahuan merupakan media diseminasi (dissemination) yaitu penyebaran informasi dan pengetahuan kepada publik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *